Rabu, 10 Juli 2013

Cara Memformat Data pada Flashdisk

Format merupakan kegiatan menghapus semua data atau file yang terkandung pada flashdisk maupun harddisk. Perintah format ini biasanya dilakukan apabila partisi hardisk kita hampir mencapai kapasitas maksimum atau mengandung banyak virus. Satu-satunya cara untuk menyelamatkan PC atau Laptop dari serangan virus adalah dengan memformat device tersebut.
Kali ini Anas ingin membahas bagaimana caranya memformat flashdisk dengan cepat dan mudah. Format flashdisk biasanya dilakukan apabila flashdisk yang kita miliki penuh dengan virus maupun file berbahaya. Sehingga hanya dengan melakukan format, virus yang ada di dalam flashdisk menjadi hilang.
Oke, langsung saja kita praktekan bagaimana caranya memformat flashdisk dengan cepat dan mudah:

  1. Buka Windows Explorer
  2. Klik kanan pada drive tempat flashdisk kita beradaFormat Flashdisk
  3. Kemudian pilih Format.
  4. Setah itu, muncul tampilan windows seperti gambar di bawah ini.
    Cara Memformat Flashdisk
  5. Isikan nama flashdik pada kolom Volume Label sesuai dengan keinginan kita.
  6. Optional: kemudian pilih Quick Format untuk proses pemformatan yang lebih cepat.
  7. Selanjutnya klik Start.Cara Format Flashdisk
  8. Kemudian klik OK untuk mengeksekusi perintah format pada flashdisk. Atau, pilih cancel untuk membatalkannya.
  9. Jika proses pemformatan berhasil, maka akan muncul alert bertuliskan Format Complete.
    Format Flashdisk Complete
  10. Klik Ok. Selesai

Semua data yang ada pada flashdisk tersebut akan hilang, begitu proses pemformatan selesai. Tidak ada data pada flashdisk yang luput dari proses hapus massal tersebut. Apabila ada data yang penting, sebaiknya dibackup di tempat lain.

Posting Lama Beranda

0 komentar: